Hearing Alumni SMA RP Mendorong Prestasi Kelompok Ilmiah Remaja

[REGINA PACIS] Kelompok Ilmiah Remaja atau KIR sekolah sangat memberi efek positif bagi prestasi siswa. KIR juga menjadi wadah untuk para siswa menunjukkan eksistensi kualitas sekolah dalam mengikuti ajang kompetisi ilmiah yang sesuai dengan renjana (passion) siswa. 

Untuk mendorong siswa-siswi tersebut SMA Regina Pacis Bogor menggelar seminar yang bertajuk ‘Hearing Alumni SMA RP’ di aula serbaguna SMA RP, Minggu (14/4).  Dalam acara ini para alumni berbagi tentang pengalaman dan tips memenangkan sebuah kompetisi ilmiah.

Seminar ini diikuti puluhan siswa-siswi kelas 10 dan 11 jurusan IPA dan IPS, para guru, dan pembimbing KIR. Hadir juga Sr. Christina Sri Murni FMM selaku Ketua Yayasan Regina Pacis FMM.

Membuka seminar ini, Kepala SMA Rp C. Retno Widayanti mengatakan, sangat penting sekali para alumni mendorong dan memberikan motivasi kepada para murid untuk berprestasi di bidang ilmiah. “Terima kasih kepada para alumni yang berkenan mengarahkan dan membimbing siswa-siswi untuk dapat berprestasi di bidang penelitian science maupun bidang ilmiah lainnya,” ungkapnya.

Narasumber yang menjadi pemateri dalam kesempatan ini adalah para alumni SMA  RP angkatan 1983 dan 1985. Mereka adalah Adhi S. Soembagijo,  Wida Winarno,  Agata Paradiso Lie,  Linda Gumeulis, Budi G. Sadikin,  Tjandra Wibowo, dan Radinal Mufti. Mereka adalah profesional di bidang otomotif,  pertanian,  jurnalistik, dan penyiran kreatif.

Salah satu alumni, Adhi S. Soembagijo memberikan tips dan pengalamannya kepada para siswa yang hadir. “KIR adalah salah satu cara kita untuk menunjukkan eksistensi sekolah kepada lingkungan sekitar. Maka kita harus serius dalam mengikutinya. KIR sebagai kegiatan internal sekolah harus bersinergi dengan seluruh unsur pendukung seperti sekolah, siswa, orangtua, dan lembaga penyelenggara lainnya,” pungkas alumni yang sering menjadi pemenang dalam kompetisi ilmiah tersebut.

 (Yongky/AJ)

Sumber: BMV Katedral Bogor

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *