Pelepasan Online Kelas 12 Tahun Pelajaran 2020/2021 – Teruslah Melangkah dan Berjuang

Teruslah melangkah dan berjuang. Demikian salah satu pesan Ibu Retno Widayanti, Kepala SMA Regina Pacis Bogor saat memberikan sambutan di acara Kelulusan dan Pelepasan Online Kelas 12 Angkatan 2021 / Angkatan 63, Jumat 7 Mei 2021.

Kelas 12 Angkatan 2020/2021 ini menutup perjalanan menimba ilmu di SMA Regina Pacis Bogor dengan pencapaian 100% lulus. Dengan total siswa sebanyak 297 – kelas MIPA sebanyak 203 dan murid kelas IPS sebanyak 93 – mereka berhasil mengikuti kegiatan Ujian Sekolah dengan baik dan lancar.

Tradisi Prestasi
Kelas 12 ini juga berhasil melanjutkan tradisi prestasi SMA Regina Pacis Bogor dimana SMA Regina Pacis masuk dalam 20 SMA Terbaik di Jawa Barat Berdasarkan Rerata Nilai UTBK 2020 (referensi kompas.com).

Kelulusan online kelas 12 angkatan 63 ini dikemas dalam nuansa berbeda yang diharapkan mampu membawa suasana yang tidak kalah mengesankan karena memang praktis angkatan ini hampir 1.5 tahun belajar jarak jauh. Panitia merancang dengan baik suasana panggung, layar display dan momen dimana satu persatu wisudawan disebutkan kelulusannya untuk ditampilkan dalam youtube dan aplikasi zoom bagi wisudawan. Kemeriahan acara akhirnya ditutup dengan door prize sebagai kenangan bagi yang mengikuti acara.

Bertahan dan Berjuang
Ibu Retno Widayanti dalam sambutannya juga menguatkan Angkatan 63 dimana situasi pandemi covid 19 ini adalah situasi yang tak terelakkan. Maka pilihannya adalah bertahan dan berjuang atau sebaliknya. Tentu harapan sekolah adalah terus melangkah dan berjuang untuk sukses dan berhasil.

Acara pelepasan online ini juga memberikan apresiasi terhadap siswa-siswi berprestasi. Penghargaan ini diberikan kepada terbaik siswa-siswi jurusan IPA/IPS, penghargaan untuk siswa-siswi dalam kiprahnya di Kelompok Ilmiah Remaja (KIR), penghargaan untuk kegiatan English Debate dan Debat Bahasa Indonesia. Berikutnya penghargaan untuk siswa-siswi dalam kegiatan Olahrga, Seni Tari, Seni Musik, Orchestra, Paskibraka, Sejarah dan Pramuka. Sebagai penutup penghargaan juga diberikan kepada Ketua OSIS Inovatif di masa pendemi.

Selamat sekali lagi untuk Kelas 12 Tahun Pelajaran 2020/2021 Angkatan 63. Tetap berjuang meraih cita-cita kalian. Proficiat, selamat dan sukses! (ka)