Wisata Pasir Mukti

SD Regina Pacis mengadakan kegiatan scientific journey, Selasa 6 Maret. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Pasir Mukti sebagai salah satu bentuk pembelajaran luar kelas. Kegiatan seperti ini selalu menarik perhatian para siswa.

Para siswa SD Regina Pacis, kelas IV, diperlengkapi dengan makanan berupa roti dan air mineral. Sebelum mengadakan perjalanan, para siswa menyiapkan yel-yel Regina Pacis.

Perjalanan scientific journey para siswa didampingi beberapa guru.

Sejumlah kegiatan menarik dilakoni para siswa. Para siswa berbaris menunggu giliran memancing ikan di kolam linau. Tidak hanya itu, mereka pun memberikan pakan pada ikan.

Scientific journey ke Pasir Mukti memberikansejumlah pengetahuan. Tidak hanya bermain, para siswa pun belajar. Para pemandu memberikan penjelasan tentang biopori. Lubang resapan (biopori) dibuat untuk mengatasi genangan air. Kegiatan scientific journey berlangsung hingga pukul 16.30 WIB.

Pembaca Liputan RECIS, akhirnya scientific journey pun berakhir. Para siswa harus kembali ke sekolah. Meski harus pulang, pengetahuan dalam perjalanan memberikan inspirasi bagi semua peserta scientific journey.

Sumber: Newsletter Edisi 02, Maret 2018

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *